Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Blur Background Foto Online Dengan Pixlr Editor

Bagaimana cara mengaburkan background foto mirip seperti hasil auto focus kamera DSLR? Untuk membuat efek foto blur ini caranya cukup mudah, hanya diperlukan software editan foto seperi photoshop dan sejenisnya lalu terapkan efek blur pada foto dengan objek yang sudah dibilah/ dipisahkan.

Bagi kamu yang tidak memiliki photoshop, berikut ini adalah cara mudah membuat efek blur pada foto dengan editor online yang bisa langsung diakses melalui komputer atau laptop.

Cara pembuatannya tidak sulit namun sedikit memerlukan ketelitian saja untuk menghasilkan efek blur yang rapih dan bagus.

Cara Blur Backround Foto Online

Langkah awal siapkan foto yang akan diberi efek blur, lalu buka di editor oline Pixlr, setelah itu buat terlebih dahulau salinan gambar/duplicate layer - buka kunci pada layer background sehingga jadi layer 0.

blur foto editor

Langkah kedua, lepaskan ceklis pada layer 0, klik pada layer background copy - lalu hapus semua backround nya dengan erase tool dan untuk bagian objeknya terutama bagian kecil seperti rambut, telinga, lengan gunakan Lasso tool - Polygonal lasso tool sampai semua background terhapus dengan rapih.


edit foto blur

Langkah ketiga, setelah semua background terhapus lanjutkan dengan memberikan efek blur. Klik atau arahkan kembali kursor pada layer 0 - klik menu Filter - Pilih box blur atau Gaussian Blur, sesuaikan ukuran ketebalan blur, lalu terapkan.

cara blur foto

Langkah terakhir, setelah blur diterapkan lanjutkan dengan menyatukan gambar, klik Platten Image lalu save hasilnya. Untuk menghasilkan foto yang lebih bagus, kita bisa menambahkan ketajaman warna atau mengatur pencahayaan foto melalui menu Adjustement di Pixlr editor.

Untuk lebih jelas silahkan simak video tutorialnya berikut ini: