Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah Membuat Silhouette Double Exposure Photo

Membuat Silhouette Double Exposure

Dalam dunia seni, fotografer maupun videografer sering bereksperimen menggunakan berbagai teknik untuk menghasilkan karya-karya kreatif dan unik. Dari sekian banyak, salah satu teknik yang kerap digunakan adalah double exposure atau eksposur ganda. Cara ini merupakan teknik yang menggabungkan dua eksposur atau gambar berbeda menjadi satu gambar. Salah satu gambar yang digunakan biasanya memiliki tingkat opasitas rendah atau cenderung transparan sehingga menghasilkan perpaduan yang unik dan artistik. Pada era fotografi digital saat ini, teknik double exposure bisa dibuat langsung dengan kamera atau melalui tahap editing di aplikasi.

Berikut ini merupakan cara mudah dan sederhana cukup beberapa menit membuat double exposure silhouettes dengan menggunakan editor online (pixlr). Kita hanya perlu menyiapkan 2 gambar berbeda yang akan digabungkan dan untuk gambar silhouettes sendiri bisa diambil diberbagai stock photo gratis atau dibuat sendiri melalui photo editor.

Langkah pertama buka halaman pixlr editor, lalu buat background atau canvas layer. Silahkan pilih ukuran layer sesuai ukuran / bentuk foto.


Langkah kedua, unggah foto pertama yang akan dijadikan silhouette, klik layer - add image as layer , atau klik pada tombol plus di menu layer.


Langkah ketiga, untuk menjadikan foto menjadi silhouette , gunakan "color lookup" caranya bilah terlebih dahulu bagian foto dengan alat "wand tool" - kemudian pilih menu "select" -"invert selection"- lalu terapkan color lookup warna hitam.


Langkah ke empat, setelah membuat silhouette, unggah foto kedua, lalu gabungkan dengan foto yang pertama. Caranya sama , pertama bilah dulu foto pertama dengan wand tool lalu arahkan kursor ke foto kedua lalu klik "select" - "convert to mask". Secara otomatis foto akan menyatu atau blending image otomatis.

cara Membuat Silhouette Double Exposure

Tahap akhir (optional). Hanya tinggal menyesuikan saja atau merapihkan foto dengan brush mask dan save hasilnya. Untuk lebih jelas silahkan simak melalui video tutorial dibawah ini.